Rabu, 10 Maret 2021

Kunjungi Ponpes Darul Qurro Kawunganten, Kapolres Cilacap Resmikan Launching Ponpes Siaga Candi 2021


Kapolres baru Kabupaten Cilacap AKBP. Dr. Leganek Mawardi, S.H., S.I.K., M.S.I beserta jajarannya melakukan kunjungan kerja ke Pondok Pesantren Darul Qurro Kawunganten, Jumat 19 Februari 2021, dalam rangka Launching Pondok Pesantren Siaga Candi 2021. Acara tersebut dimulai pukul 11:00 WIB sampai dengan selesai.



Kunjungan dan peresmiam tersebut disambut hangat oleh Pimpinan Pondok Pesantren Darul Qurro Kawunganten Drs. KH Mas'ani Taftazani dan dewan guru. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres berterima kasih banyak kepada pihak pondok karena telah menjadi Pondok Pesantren teladan yang sigap dalam penanganan covid-19. Selama penanganan covid-19, tidak ada satu pun dari santri dan dewan guru yang terkena covid-19, Alhamdulillah. Hal ini sekaligus menepis anggapan beberapa kalangan, bahwa pondok Pesantren Darul Qurro Kawunganten abai dan tidak mengindahkan penanganan covid-19.

"Saya merekomendasikan Pondok Pesantren Darul Qurro Kawunganten kepada bapak-ibu sekalian untuk mendidik anaknya di Pondok Pesantren Darul Qurro Kawunganten. Karena selain mendidik anak supaya pintar, juga membuat mereka menjadi baik akhlaknya," demikian tutur Kapolres.

Dalam kesempatan tersebut jajaran Kepolisian dan TNI berpesan agar kebiasaan 5M terus ditingkatkan oleh seluruh keluarga besar pesantren, baik pimpinan, dewan guru, para santri, wali santri dan masyarakat sekitar pesantren.

Acara yang berlangsung khidmat tersebut terlaksana dengan baik dengan tetap melaksanakan protokol covid. Pihak Pesantren telah menyediakan tempat cuci tangan, termogun, masker dan tetap menjaga jarak.

Turut hadir dalam Launching tersebut Kapolsek Kawunganten beserta jajaran, Danramil dan jajaran, Camat Kawunganten dan muspika, serta Kepala Desa Kawunganten Lor.

Setelah shalat Jumat berjamaah di masjid Jami' Darul Qurro, tim rombongan berpamitan untuk melakukan kegiatan berikutnya di wilayah Kawunganten. 
Share:

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.